Pemeriksaan Kinerja Pada Dinas Peternakan Provinsi Nusa Tenggara Timur

 

Kupang, Itda Prov NTT – Senin,22 Agustus 2022, sesuai Surat Tugas Gubernur Provinsi NTT Nomor : IP.709/188/ST/2022 tanggal 19 Agustus 2022 dalam rangka melakukan Pemeriksaan Kinerja Tahap I pada Dinas Peternakan Provinsi NTT dengan Pengendali Teknis, Auditor Madya Feronika Naatonis,S.T.,M.Eng dan Pengawas Pemerintahan  Muda Alfrids Sabuin,S.Pt selaku Ketua Tim bersama Fungsional Umum Alimuddin,SIP dan Sulistriani Muhammad,S.Tr.IP selaku anggota tim melaksanakan Pemeriksaan Kinerja di Dinas Peternakan Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pelaksanaan Pemeriksaan Kinerja ini merupakan salah satu bentuk pengawasan yang secara rutin dilakukan oleh Inspektorat Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan tujuan untuk menilai pelaksanaan Administrasi Umum Pemerintahan dan Urusan Pemerintahan yang telah memenuhi unsur 3 E + 1 K ( Efektif, Efisien, Ekonomis dan Ketaatan), serta memberi rekomendasi/saran perbaikan atas kelemahan/ kekurangan yang ditemukan selama pemeriksaan.

Suasana Entry meeting Bersama Kepala Dinas Peternakan Prov. NTT

 (Foto : dok. Itda, 22 Agustus 2022)


Pemeriksaan diawali dengan melakukan entry meeting pada Dinas Peternakan pukul 14.00 WITA. Pelaksanaan entry meeting bertempat pada Ruang Kerja Kepala Dinas Peternakan Provinsi Nusa Tenggara Timur.  Kegiatan ini dilaksanakan  selama 10 hari dimulai dari tanggal 22 Agustus 2022 sampai dengan 31 Agustus 2022, yang meliputi pemeriksaan pada pengelolaan aspek Administrasi Umum Pemerintahan dan Urusan Pemerintahan yang terdapat pada Dinas Peternakan Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dilaksanakan pada Tahun Anggaran 2022 (1 Januari 2022 s/d 26 Juli 2022). Dinas Peternakan Provinsi NTT memiliki 4 (empat) program dan 12 (Dua Belas) kegiatan yang dialokasikan dengan anggaran tahun 2022 sebesaran Rp. 46.355.176.775,-

Tim Pemeriksa Mengunjungi Instalasi Tarus, Upt. Pembibitan Ternak dan Upt.Veteriner


Pada pelaksanaan pemeriksaan, Tim Pemeriksa juga melaksanakan Uji Petik pada Instalasi Ternak Babi di Tarus. Selain itu, Tim juga melaksanakan pemeriksaan fisik barang-barang pengadaan tahun 2022 pada Dinas Peternakan Provinsi NTT,Upt. Pembibitan Ternak dan Produksi Pakan Ternak serta Upt. Veteriner. (SM).

  #NTTBangkit#NTTSejahtera





Komentar