PELAYANAN PUBLIK RSUD PROF. DR. W. Z. JOHANNES KUPANG

 

Kupang, ITDA Prov. NTT – Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, setiap Perangkat Daerah memerlukan perencanaan yang baik untuk dijadikan arah pembangunan  serta  strategi  dan  cara  mencapainya.  Menurut  Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diwajibkan untuk menyusun Rencana Kerja (Renja) SKPD sebagai pedoman kerja selama periode 1 (satu) tahun. Renja SKPD adalah dokumen perencanaan SKPD untuk periode 1 (satu) tahun yang disusun dengan berpedoman kepada Renstra SKPD dan mengacu kepada RKP, memuat kebijakan, program dan kegiatan pembangunan baik yang dilaksanakan langsung oleh Pemerintah Daerah maupun yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat.  Sejalan  dengan  aturan  tersebut,  RSUD  Prof.  Dr.  W.  Z.  Johannes Kupang sebagai salah satu perangkat daerah berbentuk Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) di lingkup Provinsi NTT, mengadakan rapat koordinasi program dan kegiatan penyusunan Renja secara virtual melalui Zoom Meeting pada Senin, 15 Maret 2021.

 

Rapat Koordinasi Program dan Kegiatan Penyusunan Rencana Kerja (Renja) RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang secara virtual melalui Zoom Meeting pada Senin, 15 Maret 2021. (Foto : Dok. ITDA Prov. NTT)

 

Pihak yang turut serta  dalam rapat tersebut antara lain  Direktur beserta jajaran RSUD  Prof.  Dr.  W.   Z.  Johannes   Kupang,   Inspektur   Provinsi  NTT,   Kepala Ombudsman NTT, Ikatan Apoteker Indonesia Provinsi NTT, Persatuan Perawat Nasional Indonesia Provinsi NTT, RS Siloam Kupang, RST Wirasakti Kupang, P2TP2A Provinsi NTT, Fakultas Kedokteran UNDANA, Politeknik Kesehatan Kupang dan peserta lainnya yang ikut berkontribusi dalam penyusunan Renja RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Dalam kesempatan rapat ini, Inspektur Provinsi NTT, Ruth D.  Laiskodat,  S.Si.,  Apt.,  M.M  menyampaikan  materi Pengawasan  dan Pengendalian  Guna  Peningkatan  Pelayanan  RSUD  Prof.  Dr.  W.  Z.  Johannes Kupang.

Paparan materi yang disampaikan oleh Inspektur Provinsi NTT, Ruth D. Laiskodat, S.Si., Apt., M.M pada rapat koordinasi program dan kegiatan penyusunan rencana kerja RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang pada Senin, 15 Maret 2021. (Foto : Dok. ITDA Prov. NTT)

 

Dalam pemaparan materinya, Inspektur Ruth D. Laiskodat, S.Si., Apt., M.M menyampaikan terkait hasil pengawasan Inspektorat Daerah Provinsi NTT pada RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang dan tindak lanjut atas hasil pengawasan. Saran yang diberikan oleh Inspektur adalah agar segala program dan kegiatan yang dilaksanakan oleh RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang, perlu dipublikasikan kepada masyarakat tidak hanya melalui pesan singkat atau WhatsApp Group, tetapi juga melalui media terbuka seperti media sosial maupun situs berita online. Hal ini bertujuan agar kinerja dapat diketahui oleh masyarakat dan mendapat respon dari masyarakat apabila ada hal yang perlu diperbaiki. Hal ini guna meningkatkan pelayanan di RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang. Inspektur juga membuka kesempatan seluasnya bagi pihak RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang jika ingin berkonsultasi dapat dilakukan melalui Klinik Konsultasi Inspektorat Daerah Provinsi NTT melalui nomor telepon 0821 3839 5544. Diharapkan dengan dilaksanakannya rapat koordinasi ini, pihak RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang dapat menyusun rencana kerja yang baik dan sejalan dengan visi dan misi Pemerintah Provinsi NTT demi  mewujudkan  NTT  Bangkit,  NTT  Sejahtera.  #ITDAProvNTT  #NTTBangkit#NTTSejahtera. (IM)

Komentar